Senin, 18 September 2017

Tentang Futures Exchange (Forex) dan Stock Exchange


Bursa saham (Stock Exchange) dan Bursa Berjangka (Futures Exchange) adalah dua bursa yang kadang rancu dalam pandangan masyarakat awam. Pada dasarnya keduanya ada didalam pasar keuangan, hanya saja Bursa Saham memiliki risiko dan potensi return lebih rendah dibandingkan Bursa Berjangka. 

Di bursa saham yang diperdagangkan adalah saham (surat tanda kepemilikan atas suatu perusahaan) yang diterbitkan oleh perusahaan tersebut, sedangkan di bursa berjangka yang diperdagangkan adalah kontrak (komoditas, nilai indeks bursa saham, dan valuta asing /forex) yang terjadi antara pembeli dan penjual.

Pada perdagangan pasar berjangka yang diperdagangkan adalah kontrak/janji atau kesepakatan untuk menyerahkan atau menerima suatu barang tertentu di kemudian hari. Sebagai penjual atau pembeli dalam pasar berjangka wajib menyerahkan sejumlah dana hanya sekitar 5 – 10% dari nilai komoditi yang ditransaksikan hal ini sebagai itikad baik (good faith) yang disebut margin.

Pada bursa saham, jumlah efek yang terdaftar terbatas. Penjual, kecuali pihak emiten, tidak dapat menciptakan saham, karena di pasar modal penjual harus memiliki atau meminjam efek, sebelum menjualnya.

Nah sore ini, saya mendapat kesempatan untuk mendengarkan pemaparan tentang forex dari foreximf.com melalui webinar. Bagi yang belum tahu webinar, bisa mendownloadnya di playstore sehingga memungkinkan kita melakukan seminar online dengan peserta darimana saja.



Kenalan Tentang FOREXimf yuk!

Nah, dari penjabaran di atas tentang apa itu pasar bursa saham dan pasar bursa berjangka, atau biasanya orang ambigu tentang saham dan forex, makanya harus jeli membaca dan mendengarkan tentang penawaran dari kata-kata "saham".

Forex adalah akronim (singkatan) dari Foreign Exchange, atau pertukaran mata uang asing. Istilah yang lebih sering umum adalah valuta asing (valas)Berbicara mengenai forex (valas) berarti berbicara mengenai nilai suatu mata uang terhadap mata uang lain. Mata uang tersebut dibandingkan nilainya terhadap mata uang yang lain, yang kemudian membentuk valuta atau kurs


Siang itu saat webinar dengan team dari foreximf.com kami semua diinformasikan tentang forex. Setelah melakukan login melalui foreximf.com kami semua bisa melakukan Demo Account dan bertransaksi di bursa saham berjangka.

Melengkapi pendaftaran dan proses aktivasi, selanjutnya kita akan diarahkan untuk mendownload MT4 atau Meta Trader 4 untuk bisa melakukan proses buy/sell forex.



Setelah proses penginstalan selesai dilakukan, dengan menggunakan LOGIN dan PASSWORD yang kita terima dari email pengaktifan LIVE DEMO dari foreximf.com kita akan bisa melakukan simulasi trading di pasar valas.



Aplikasi MT4 ini user friendly sehingga akan mudah bagi teman-teman mencobanya. Karena dengan mencoba, kita akan tahu seperti apa rasanya ketika nanti menginvestasikan uang di pasar bursa berjangka atau forex atau pasar valas. High risk, high return.


Tampilan untuk melakukan transaksi buy/sell bisa dilihat di gambar berikut :


Di bagian buy and sell inilah, pasar bursa saham tidak bisa melakukan SELL dulu baru BUY. Namun di pasar bursa berjangka (forex), dengan memilih SELL dan lalu BUY, itu bisa dilakukan.


Laporan transaksinya bisa dilihat di bagian history dari aplikasi MT4 atau meta trader 4.

Bagaimana dengan waktu tradingnya?


Bagaimana dengan profitnya?

Ketika kita membeli di harga rendah, dan lalu menjualnya di harga tinggi, itulah profit. Atau sebaliknya, kita sudah membeli saat harga tinggi, dan lalu mengklik buy saat harga di bawah, itulah cara penghitungan profitnya.

Bagaimana dengan Legalitas Bursa Saham Berjangka? 

Transaksi di dunia perdagangan berjangka” diatur oleh Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2011 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 1997 Tentang Perdagangan Berjangka Komoditi. adi, kegiatan perdagangan berjangka di Indonesia; atau lebih popular dengan istilah trading”, memiliki landasan hukum yang kuat. Segala kegiatan perdagangan berjangka diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI), yang merupakan sebuah badan yang berada di bawah Departemen Perdagangan Republik Indonesia. 

Struktur industri Perdagangan Berjangka Komoditi di Indonesia
Selamat mencoba ya!

2 komentar:

  1. Dengan aplikasi mobile, segalanya jadi mudah yaa..tapi masih takut2 ni mau nyemplung di dunia forex. Banyak hal yang masih perlu dipelajari..

    BalasHapus
  2. Seneng kl bisa nyoba simulasi trading pake uang maya. Aku udh nyoba dan lost wkwkwkwk.

    BalasHapus